Mimpi Buruk "The Villans" di Markas Newcastle
Bek
Chelsea, Gary Cahill (kiri), berebut bola melawan bomber Newcastle
United, Demba Ba, dalam laga Premier League di Stadion Stamford Bridge,
Sabtu (25/8/2012). Chelsea menang 2-0.
NEWCASTLE, -
Bertandang ke Sports Direct Arena, kandang Newcastle United, adalah
mimpi buruk bagi Aston Villa. Di tempat itu, "The Villans" pernah
merasakan sakitnya dikalahkan enam gol tanpa balas pada 2010 silam.
Hat-trick penyerang Andy Caroll, sepasang gol Kevin Nolan, dan satu gol torehan Joey Barton, masih membekas dalam ingatan Aston Villa. Bahkan, dari tiga pertemuan di markas Newcastle klub dari Birminghamm itu tidak pernah menang sejak 2008.
Hat-trick penyerang Andy Caroll, sepasang gol Kevin Nolan, dan satu gol torehan Joey Barton, masih membekas dalam ingatan Aston Villa. Bahkan, dari tiga pertemuan di markas Newcastle klub dari Birminghamm itu tidak pernah menang sejak 2008.
Ketiga pemain itu sudah hengkang dan perannya
digantikan Demba Ba. Bomber Senegal itu didaulat sebagai pembelian
terbaik Premier League musim lalu. Maklum saja, langsung mengepak 16 gol
sejak didatangkan dari West Ham United pada awal musim lalu.
Kini, kedua klub akan kembali bertemu pada laga pekan ketiga Premier League, Minggu (2/9/2012). Jelas, "The Toon Army" akan kembali mengincar poin penuh dalam laga yang akan disiarkan langsung Global TV, pukul 21.30 WIB itu, untuk melanjutkan tradisi keangkeran kandangnya bagi Villa.
Apalagi, rekor kandang Newcastle pun cukup baik sepanjang musim ini, karena berhasil meraih lima kemenangan dari total enam laga. Tottenham Hotspur adalah salah satu korbannya ketika diempaskan Papiss Cisse dan kawan-kawan 1-2 pekan lalu.
Sementara, performa Villa sendiri hingga saat ini belum maksimal. Bahkan, hingga pekan ketiga ini, pasukan Paul Lambert itu sama sekali belum mengumpulkan poin dan harus puas berada di dasar klasemen sementara.
Melihat sejumlah fakta itu, tampaknya Newcastle akan lebih diunggulkan. Tetapi, Villa tentunya tak dapat begitu saja diremehkan, karena kemenangan 3-0 atas Tranmere di Piala Liga pekan lalu, bisa saja membangkitkan motivasi tim untuk melawan keangkeran Sports Direct Arena, tempat yang dulu membesarkan nama Shay Given yang kini menjadi kiper Aston Villa. Ironis.
Perkiraan Susunan Pemain
Newcastle (4-4-3): Krul; Coloccini, Taylor, Simson, Santon; Cabaye, Anita, Gutierrez; Ba, Cisse, Arfa
Pelatih: Pardew
Aston Villa (4-4-1-1): Given; Lowton, Vlaar, Baker, Bennett; Holman, Bannan, El Ahmadi, Delph; Ireland; Bent
Pelatih: Lambert
Kemungkinan Absen:
Newcastle: R. Taylor, Shola Ameobi, Sammy Ameobi, Tiote (cedera)
Aston Villa: Petrov, Dunne, Albrighton, Agbonlahor, Gary Gardner (cedera)
Lima Duel Terakhir
5/2/2012 - Newcastle 2-1 Aston Villa (EPL)
17/9/2012 - Aston Villa 1-1 Newcastle (EPL)
10/4/2011 - Aston Villa 1-0 Newcastle (EPL)
22/8/2010 - Newcastle 6-0 Aston Villa (EPL)
24/5/2009 - Aston Villa 1-0 Newcastle (EPL)
Performa Lima Laga Terakhir
Newcastle: M-K-S-M-K
Aston Villa: M-K-K-S-K
Prediksi
Bwin: 1,60 - 3,75 - 5,50
William Hill: 4,60 - 5,20 - 9,20
Kompas Bola: 55-45
Kini, kedua klub akan kembali bertemu pada laga pekan ketiga Premier League, Minggu (2/9/2012). Jelas, "The Toon Army" akan kembali mengincar poin penuh dalam laga yang akan disiarkan langsung Global TV, pukul 21.30 WIB itu, untuk melanjutkan tradisi keangkeran kandangnya bagi Villa.
Apalagi, rekor kandang Newcastle pun cukup baik sepanjang musim ini, karena berhasil meraih lima kemenangan dari total enam laga. Tottenham Hotspur adalah salah satu korbannya ketika diempaskan Papiss Cisse dan kawan-kawan 1-2 pekan lalu.
Sementara, performa Villa sendiri hingga saat ini belum maksimal. Bahkan, hingga pekan ketiga ini, pasukan Paul Lambert itu sama sekali belum mengumpulkan poin dan harus puas berada di dasar klasemen sementara.
Melihat sejumlah fakta itu, tampaknya Newcastle akan lebih diunggulkan. Tetapi, Villa tentunya tak dapat begitu saja diremehkan, karena kemenangan 3-0 atas Tranmere di Piala Liga pekan lalu, bisa saja membangkitkan motivasi tim untuk melawan keangkeran Sports Direct Arena, tempat yang dulu membesarkan nama Shay Given yang kini menjadi kiper Aston Villa. Ironis.
Perkiraan Susunan Pemain
Newcastle (4-4-3): Krul; Coloccini, Taylor, Simson, Santon; Cabaye, Anita, Gutierrez; Ba, Cisse, Arfa
Pelatih: Pardew
Aston Villa (4-4-1-1): Given; Lowton, Vlaar, Baker, Bennett; Holman, Bannan, El Ahmadi, Delph; Ireland; Bent
Pelatih: Lambert
Kemungkinan Absen:
Newcastle: R. Taylor, Shola Ameobi, Sammy Ameobi, Tiote (cedera)
Aston Villa: Petrov, Dunne, Albrighton, Agbonlahor, Gary Gardner (cedera)
Lima Duel Terakhir
5/2/2012 - Newcastle 2-1 Aston Villa (EPL)
17/9/2012 - Aston Villa 1-1 Newcastle (EPL)
10/4/2011 - Aston Villa 1-0 Newcastle (EPL)
22/8/2010 - Newcastle 6-0 Aston Villa (EPL)
24/5/2009 - Aston Villa 1-0 Newcastle (EPL)
Performa Lima Laga Terakhir
Newcastle: M-K-S-M-K
Aston Villa: M-K-K-S-K
Prediksi
Bwin: 1,60 - 3,75 - 5,50
William Hill: 4,60 - 5,20 - 9,20
Kompas Bola: 55-45
Posted by: Darmawan Saputra
Prediksi Skor Bola, Updated at: 16.03