HTC Desire X Resmi Di Rilis Di Indonesia - Setelah bocor beberapa waktu lalu sebagai HTC Proto, kini HTC Indonesia meluncurkan secara resmi ponsel HTC Desire X di Indonesia. HTC Desire X ini menyasar pasar kelas menengah.
Sebagai ponsel kelas menengah,
HTC Desire X mengusung spesifikasi yang cukup bagus, sebut saja prosesor
Qualcomm Snapdragon S4 dual-core dengan kecepatan 1GHz dan didukung
memori RAM sebesar 768MB.
HTC Desire X ini dibekali dengan
ruang penyimpanan sebesar 4GB dan dilengkapi fasilitas penyimpanan
berbasis cloud sebesar 25 GB dari Dropbox yang berlaku untuk 2 tahun.
tak hanya itu, HTC Desire X ini juga dibekali slot microSD untuk
menambah daya tampung memori.
Smartphone besutan produsen asal
Taiwan ini mengusung layar berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 800
piksel dan mengsung teknologi super LCD screen. HTC Desire X ini
menggunakan sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich yang
dilengkapi dengan sentuhan HTC Sense 4.
HTC Desire X juga dibekali
kamera dengan resolusi 5 megapiksel lengkap dengan hadirnya LED flash
untuk membantu memotret di tempat yang gelap. Smartphone HTC ini juga
mendukung teknologi 3,5 G HSDPA dan HSUPA, Bluetooth,WiFi, Beats Audio
serta dibekali baterai dengan kapasitas 1.650 mAh.
Seperti yang dilansir dari Tempo
(31/08/2012), HTC Desire X ini dilengkapi dengan fitur unik bernama
VideoPic dimana pengguna tidak perlu bingung untuk memilih modus foto
atau video, karena fitur VideoPic ini memungkinkan pengguna untuk
merekam video dan memotret secara bersamaan.
“Jika Anda ingin menikmati dan berbagi multimedia berkualitas tinggi di mana pun berada, ponsel ini cocok untuk Anda. Bukan hanya memiliki tampilan dan suara yang luar biasa, tetapi juga menghadirkan pengalaman personal yang berkualitas dan super cepat dengan harga bersahabat,” kata Djunadi Putra Satrio, Director Marketing HTC Indonesia.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada rilis resmi dari HTC mengenai harga dan ketersediaan smartphone HTC Desire X.
Itulah info mengenai HTC Desire X Resmi Di Rilis Di Indonesia, semoga bermanfaat.
Itulah info mengenai HTC Desire X Resmi Di Rilis Di Indonesia, semoga bermanfaat.
Posted by: Darmawan Saputra
Prediksi Skor Bola, Updated at: 09.01